Selasa, 20 Agustus 2013

Libur Lebaran 2013

Setelah satu bulan berpuasa, akhirnya lebaran juga. Sebenernya lebaran itu salah satu moment yang aku tunggu-tunggu di setiap tahunnya tapi kayaknya lebaran tahun ini agak mengecewakan. Karena faktanya saya tidak mendapatkan THR tahun ini. Benar-benar mengecewakan hahaha. Sebenernya gak mengecewakan banget tapi agak beda aja dengan lebaran tahun-tahun sebelumnya. Libur lebaran tahun ini, aku habiskan di rumah. Tetap dengan prinsipku, liburan itu gak mesti jalan-jalan. Jadi selama kira-kira dua minggu lebih liburan, 95% aku habiskan di rumah.

H-1 idul fitri, tanteku menyuruhku dan adik membersihkan rumah. Jadi satu keluarga rame-rame ngebersihin rumah. Ayahku membersihkan lantai 2, mamaku membersihkan lantai 1, tanteku membersihkan lantai dasar, omaku membersihkan bagian luar rumah sementara aku dan adik membersihkan kamar utama yang lumayan besar. Di kamar utama ada satu speaker yang lumayan besar. Sebenarnya itu milik tanteku tapi tanteku memperbolehkanku memakainya jika aku ingin.

Ku rasa membersihkan kamar utama yang lumayan besar pasti akan melelahkan. Karena itu lah aku menyalakan musik dari handphoneku. Aku menyolokkan kabel data dari speaker dari handphone dan menyalakan lagu-lagu kesukaanku dan adikku. Alhasil, sambil membersihkan kamar sambil nyanyi-nyari dan nari-nari gak jelas. Dari mulai sisir yang dijadikan mic, minjem topi tante buat bergaya sampai selimut yang dijadikan jubah. Tapi akhirnya kamar utama jadi bersih juga. Aku sendiri senang melihat kamar utama yang menjadi bersih karenaku dan adik. Setidaknya aku tidak hanya jago memberantakan rumah tapi juga membersihkan rumah.

Malam sebelum idul fitri, aku tidur sekitar jam 11 malam. Sebenarnya aku ingin bergadang seperti biasanya. Liburan tanpa bergadang itu agak gak lengkap hahaha. Malam itu, mama bilang aku dan adik harus tidur cepat karena takut ada tamu yang besok datang pagi-pagi. Mau tidak mau aku yang sedang bermain laptop pun mematikan barang kesayanganku itu. Aku memang menyayangi laptopku. Jika saja tidak ada dia, mungkin liburanku di rumah akan membosankan. Mungkin. Kalau kalian mau tau apa yang aku lakukan kalau liburan di rumah sambil main laptop, jawabannya adalah fangirling. Mungkin kalau salah satu dari kalian yang lagi baca ini adalah seorang fangirl, kalian akan tau apa yang aku lakukan.

Pagi akhirnya datang juga. Aku dan adik bangun lebih pagi dari pada biasanya. Maksudku biasanya aku bangun siang kalau liburan tapi karena idul fitri aku jadi bangun lebih pagi. Aku dan adik sudah duduk manis di depan televisi. Channel favoritku adalah Channel V sementara adikku Disney Channel. Walaupun dia ingin sekali menonton Disney Channel tapi dia mengalah dan membiarkanku menonton Channel V. Dia sendiri sebenarnya juga suka Channel V, tapi dia lebih suka Disney Channel. Sesekali aku meloncat girang ketika video clip penyanyi atau band favoritku ada di televisi.

Hari pertama lebaran tidak ada tamu yang datang ke rumah. Tapi hari pertama lebaran aku benar-benar kenyang. Hari itu aku makan kurang lebih 4 kali dalam sehari. Bayangkan, aku makan nasi 4 kali dalam sehari. Aku juga tidak tau kenapa hari itu nafsu makanku benar-benar besar. Mungkin salah satu faktornya adalah karena di meja makan banyak sekali makanan yang aku suka. Mulai dari opor ayam sampai rendang. Mamaku sendiri hanya bisa menggeleng-gelengkan kepalanya melihat nafsu makanku. Tapi dia tidak melarangku katanya, "Udah gak papa makan aja. Lagian lebaran kan cuma satu kali dalam satu tahun. Jarang-jarang bisa makan sepuasnya".

Hari kedua lebaran. Aku, mama, adik dan tanteku memutuskan untuk pergi nonton bioskop. Mamaku bilang kasihan juga kalau aku dan adik tidak kemana-mana libur lebaran tahun ini. Aku pun setuju dengan mamaku. "Lagian om jay juga ngasih tugas buat cerita lebaran idul fitri,ma. Nanti aku gak ada ide cerita lagi" ucapku waktu itu yang disambut anggukan dari mama. Sore itu, kami pergi ke Mall Kelapa Gading. Kami ingin menonton Smurf 2 hoho. Sebenarnya aku mau nonton The Conjuring tapi gak jadi. Karena aku sendiri udah pernah nonton, tanteku juga, dan mamaku sedikit gak nyaman kalau nonton film horror jadi kami memutuskan untuk nonton Smurf 2.

Sampai di bioskop, tanteku membeli tiket sementara aku dan adik muter-muter ngeliat bioskop. Udah ada beberapa poster film yang sangat aku ingin tonton. Ada Kick-Ass 2, Carrie, Mortal Instrument, Insidious 2, dan pastinya filmnya One Direction "This Is Us".  Kami dapat tiket yang jam 5 sementara waktu itu masih jam 3. Jadi kami memutuskan untuk jalan-jalan dulu. Tanteku mengajak kami ke toko buku dan aku langsung mengangguk setuju. Baru saja sampai di toko buku, aku langsung melenggang pergi mencari bagian majalah. Aku mulai mencari majalah yang aku incar dan tersenyum lebar saat menemukannya. Yap, majalah kaWanku dengan Greyson sebagai covernya.

Aku sudah mengincar sekali majalah itu karena ada artikel Greyson di dalamnya. Setelah mendapatkan majalah itu dan berlari mencari mama dan tanteku. Setelah aku menemukan mereka aku memperlihatkan majalah yang ingin aku beli. "Astaga, Greyson lagi?" tanya tanteku. Aku hanya bisa nyengir-nyengir sementara dia menggeleng-gelengkan kepalanya. "Emang berapa harganya?" tanya mamaku. "Lima belas ribu" kataku. "Ya udah nih uangnya" kata mama dan aku langsung tersenyum lebar lagi. Akhirnya dapat juga majalah incaranku.

Sebenarnya aku masih ingin membeli majalah yang lain. Ada majalah Seventeen yang covernya Ariana Grande, ada majalah Nylon yang covernya Chloe Moretz, ada majalah Teen Vogue yang covernya One Direction dan ada beberapa lagi. Tapi aku hanya membeli satu majalah karena majalah itu memang sudah aku incar-incar. Selesai dari toko buku, jam sudah menunjukkan pukul 5 kurang jadi kami bergegas ke bioskop.

Setelah mendapatkan popcorn, minuman dan sistagor kami langsung masuk dan mencari tempat duduk kami. Kami dapat yang paling atas. Aku memasang kacamata 3D dan mulai memakan popcornku. Menurutku Smurf 2 filmnya seru dan lucu. Bahkan ada anak kecil yang tertawa sampai terpingkal-pingkal. Suara tawanya besar banget. Denger suara tawanya, kami semua jadi ikut tertawa. Setelah nonton, kami bergegas pulang. Tapi sebelum pulang kami menonton hiburan yang ada di mall sebentar baru kami pulang.

Setidaknya itu cerita libur lebaran tahun ini. Oh ya, waktu sebelum lebaran aku pernah buka bersama dengan kedua teman SDku. Kami bertiga memang lumayan sering jalan bareng walaupun kami sudah lulus SD dan beda sekolah. Vasya sekolah di Bekasi, sementara Salsa dan aku sekolah di Jakarta namun kami berbeda sekolah. Kami sebenarnya tidak bertiga tapi berempat bersama saudaranya Salsa. Namanya Nadin. Kami menonton film The Conjuring bersama.

Dulu, kami pernah jalan bareng juga dan nonton film KM97. Aku tidak tau kenapa tapi setiap jalan bersama mereka pasti nonton film horror. Nonton film horror sama mereka juga seru. Sebenarnya nonton film horror di bioskop itu seru. Karena, disaat bagian seremnya pasti satu bioskop pada teriak semua. Tapi setelah teriak, semuanya akan tertawa. The Conjuring menurutku gak begitu serem tapi ngagetin-_- Gak begitu serem karena sebenarnya gak begitu memperlihatkan hantunya tapi jalan cerita film itu lebih ke rumah berhantu dan kerasukan.

Aku kalau nonton film horror luar negeri, takut sih takut tapi gak tau kenapa aku lebih serem nonton film horror indonesia. Ya aku tau film horror indonesia kadang-kadang gak sepenuhnya horror. Tapi kalau film horror indonesia tuh hantunya ada di Indonesia. Kayak kuntilanak, pocong, dan kawan-kawan. Kalau nonton film horror luar negeri pasti ada sempat terlintas, "Hantunya gak ada di Indonesia kok". Tapi aku akui The Conjuring ngagetinnya mantap hahaha.

 Libur lebaran tahun ini mungkin aku gak dapet THR, 95% aku habiskan di rumah tidak berjalan-jalan maupun mudik. Tapi lebaran tahun ini tetap memiliki arti tersendiri buat diri aku. Menghabiskan liburan dirumah bersama keluarga sudah cukup untukku. Sepertinya ceritanya udahan dulu ya. Sampai jumpa di cerita selanjutnya tapi aku belum tentu mau nulis lagi sih. Ya pokoknya bye(: